JAKARTA – Jika para calon kandidat pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta kini tengah tegang karena akan berhadapan face a face dengan calon lainnya. Berbeda dengan para pendukungnya, yang bisa tersenyum karena teristimewakan oleh panitia acara.
Tampak tidak sungkan-sungkan, semua pendukung semua berbaur menjadi satu di satu ruangan yang telah disiapkan oleh panitia acara. Tepatnya, ruangan tersebut adalah tempat makan yang disajikan secara prasmanan, dimana semua pendukung bebas untuk mengambil untuk sekedar mencicipi atau sekaligus mengisi perut yang lapar.
Seperti disampaikan oleh salah seorang pendukung pasangan nomor 3, dengan dresscode pakaian menggunakan kemeja atau atasan putih, yang mengaku senang ketika melihat ada prasmanan yang disiapkan.
“Hihi..sebenernya rada malu sih, masa baru datang udah langsung ngambil makanan,” ucap Rita, wanita berjilbab yang berkata kepada kawannya yang baru datang juga.
Sama halnya dengan pendukung paslon nomor 1, Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni, Amirudin, dia mengapresiasi persiapan panitia yang terlihat matang dan sangat memperhatikan para pendukungnya.
“Awalnya saya kira sajian ini diperuntukan untuk tamu undangan saja, tapi ternyata tidak. Jadi pendukung seperti saya merasa diperhatikan juga oleh panitia acara, kan jadi bisa lebih semangat ngedukungnya,” ungkap pria yang mengaku datang untuk menemani bosnya yang menjadi tamu undangan itu sambil terkekeh.
Debat kandidat DKI Jakarta ke dua, diselenggarakan di Ballroom Hotel Bidakara, Jakarta selatan, pada malam ini (27/1/2017). Dari pantauan newsantara.co, sampai pukul 18.38 baru cawagub dari nomor 1, Sylviana Murni, yang sampai di lokasi.(rio)