Bupati Kuningan Apresiasi Bantuan IMAM JAYA dan Amal Mulia Yang Diberikan Kepada Karang Taruna Desa Maleber

Newsantara, Kuningan- Imam Jaya kembali hadir di tengah-tengah masyarakat Maleber dalam acara penyerahan bantuan buku bacaan agama Islam dan seragam untuk TBM Arunika. Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Imam Jaya dan Amal Mulia Foundation dan digelar pada Sabtu (10/04/2021) di Aula Balai Desa Maleber.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Kuningan, Camat Maleber, Pjs Desa Maleber, Pengurus Imam Jaya, Pengurus Amal Mulia Foundation, Pengurus Karang Taruna Adipati Angin serta beberapa undangan lain seperti Dewan Pembina Imam Jaya H.T Mamat Robby Suganda, M.AP, Anggota DPRD Kuningan M Apif Firmansyah, S.Sy, dan Ketua Forum TBM Kuningan Imam Muh Agung Fauzy.


Dalam sambutannya, Bupati Kuningan mengatakan bahwa ia sangat bangga dengan adanya hadirnya TBM Arunika di tengah-tengah masyarakat Maleber. Ia berharap dengan adanya TBM ini dapat meningkatkan budaya literasi di masyarakat.

“Saya menyambut baik dengan hadirnya TBM Arunika di Desa Maleber ini, semoga kehadiran TBM dapat meningkatkan budaya literasi dan budaya membaca bagi masyarakat.” Ucap H. Acep Purnama, SH, MH mengawali pidatonya Bupati Kuningan mengapresiasi kepedulian Imam Jaya kepada Desa Maleber. Ia berharap semoga sinergitas antara Imam Jaya dengan Kuningan tetap terjalin dan dapat membawa kemaslahatan untuk bersama.

“Saya atas nama Bupati Kuningan, mengucapkan banyak terima kasih kepada Imam Jaya yang sudah mau memberikan bantuan buku dan seragam. Ini merupakan salah satu langkah baik yang harus dijaga dan menjadi kepedulian Imam Jaya untuk masyarakat Maleber.” Ungkap H. Acep Purnama, SH, MH.

H. Yuli Kusuma, SH selaku Ketua Umum Imam Jaya dalam sambutannya memaparkan tentang sejarah perjalanan Imam Jaya yang merupakan gabungan P3M (Putra Putri Pelajar Maleber) yang berdiri sekitar tahun 1960 dan Generasi Muda Maleber (GEMMA) pada tahun 1976.

“Sejarahnya berdiri Imam Jaya adalah pada tahun 1977, pada tahun itu P3M (Putra Putri Pelajar Maleber) yang berdiri sekitar tahun 1960 dan Generasi Muda Maleber (GEMMA) yang berdiri tahun 1976 bergabung menjadi satu kesatuan dan diberinama Ikatan Masyarakat Maleber Jakarta Raya atau lebih dikenal dengan nama Imam Jaya” Ucap H Yuli Kusuma, SH selaku Ketua Umum Imam Jaya didamping oleh Anas Khoirunnas selaku Sekretaris Imam Jaya.

Selanjutnya, ia menyampaikan bahwa kegiatan bantuan buku dan seragam ini merupakan salah satu bentuk Kepedulian Ikatan Masyarakat Maleber Jakarta Raya (Imam Jaya) kepada Karang Taruna Adipati Angin Desa Maleber dan salah satu support untuk desa di bidang pendidikan.

“Imam Jaya dari dulu selalu mendukung setiap kegiatan yang ada di Desa Maleber, kebetulan Karang Taruna Dipati Angin mempunyai TBM Arunika maka kami berinisiatif untuk menggalang dana kepada para pengurus dan anggota Imam Jaya serta berkolaborasi dengan Yayasan Amal Mulya untuk dapat membantu. Sehingga terkumpul lah 15 Dus yang berisi buku bacaan agama Islam dan seragam sekolah.” Papar H Yuli Kusuma, SH dan juga didampingi Hamdi Zaenal selaku Ketua Bidang Hubungan Antar Lembaga Imam Jaya.
H Yuli Kusuma berharap bahwa bantuan ini dapat bermanfaat untuk masyarakat Maleber, sehingga tingkat budaya membaca dan pendidikan dapat meningkat.

“Dengan adanya bantuan buku pelajaran , buku bacaan agama Islam dan seragam dari Imam Jaya, saya berharap budaya literasi dan pendidikan di masyarakat dapat meningkat. Sehingga dapat membawa kemajuan untuk Desa Maleber.” Ungkap H Yuli Kusuma, SH diamini oleh Drs. A Achmadin, M.Pd selaku Ketua Amal Mulia Foundation.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *