Kenali Virus Corona dengan Cara Ini

Jakarta, Newsantara.com – Beberapa waktu lalu Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan ke publik ada dua warga negara Indonesia (WNI) yang positif terjangkit virus Corona.

Selain mengumumkan, Jokowi juga menghimbau kepada masyarakat untuk melakukan pencegahan terhadap virus tersebut.

Untuk mengantisipasi dan mencegah virus corona, maka sebaiknya Anda harus mengetahui gejala dari virus tersebut.

Berikut adalah gejala virus corona seperti dikutip dari John Hopkins Medicine dan Aljazeera.

Mirip dengan Flu

Gejala virus corona mirip dengan flu. Seseorang yang terinfeksi virus corona biasanya akan menunjukkan gejala awal, yaitu demam, batuk, nyeri pada tubuh, kelelahan, hingga muntah dan diare.

Namun, gejala awal ini tidak selalu parah. Bisa juga hanya gejala ringan. Yang pasti agar tidak menularkan penyakit kepada orang lain, jika sudah mengalami batuk atau bersin-bersin, segera gunakan masker.

Pneumonia

Pneumonia terjadi karena kantong udara dalam paru-paru terkena infeksi. Di Indonesia penyakit ini dikenal dengan nama paru-paru basah.

Biasanya orang yang terjangkit pneumonia memiliki gejala berupa batuk berdahak, demam menggigil, hingga kesulitan bernapas.

Dalam kasus infeksi virus corona, seseorang bisa memiliki gejala yang sama persis dengan pneumonia. Disarankan jika ada tanda-tanda seperti ini untuk segera ke Rumah Sakit terdekat.

Gejala Mulai Terlihat Sejak Hari 1-14

Biasanya jarak antara infeksi dengan gejala virus corona timbul mulai dari hari pertama hingga hari ke-14. Namun, kebanyakan orang yang terinfeksi menunjukkan gejala pada hari ke-5 atau ke-6.

Tidak Ada Gejala

Meski demikian, orang yang terinfeksi virus corona bisa juga tak memperlihatkan gejala sama sekali.

Padahal, virus tersebut telah bersarang dalam sistem. Oleh karena itu biasanya perlu dilakukan pemeriksaan secara berkala untuk memantau perkembangan virus ini.

Bisa Sembuh

Meski bisa menyebabkan kematian, virus corona bisa disembuhkan. Duta Besar China untuk Indonesia Xiao Qian mengatakan, sebanyak 632 warga China yang terjangkit virus corona berhasil sembuh.

Oleh karena itu kalau merasakan gejala di atas segera berobat ke rumah Sakit. Jangan lupa gunakan masker dan tak perlu putus asa karena virus ini bisa disembuhkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *